PHARMAPRENEUR FESTIVAL 2022
Pharmapreneur festival 2022 merupakan suatu program kerja yang terdiri dari tiga rangkaian acara yaitu pharmapreneur mini course, Bussines Plan Competition 2022 dan pharmafest 2022.
Pharmapreneur mini course merupakan suatu pelatihan berjangka untuk mahasiswa farmasi seluruh Indonesia, kegiatan ini akan terdiri dari 2 sesi dan akan dilaksanakan setiap hari minggu pukul 08.00 – 15.00 WIB. Sesi pertama pada pharmapreneur mini course ini adalah pengenalan dunia entrepreneurship dengan materi “Pharmapreneur is the best choice in the digital era 4.0” yang akan disampaikan oleh apt. Nunu Nugraha S.Farm dan materi “Pengelolaan Keuangan Bisnis” yang akan disampaikan oleh lembaga GoUKM dan materi “Digital Marketing For Business” yang akan disampaikan oleh lembaga GoUKM dan sesi kedua adalah lingkup dari pharmapreneur.dengan materi “Peluang dan Strategi Mengelola Apoteker Di Era Digital 4.0” yang akan disampaikan oleh mbak sasa dan materi “Peluang dan Tantangan Berbisnis Di Bidang Kosmetik”. Untuk mengetahui kompetensi para peserta di akhir acara nantinya akan ada assesment yang dimana para peserta nantinya harus menjawab final test dan case study. final test dikerjakan secara individu sedangkan case study secara berkelompok.
Business Plan Competition 2022 merupakan suatu kompetisi untuk mahasiswa fakultas farmasi Universitas Jember. Tujuan diadakannya BPC ini adalah untuk mengetahui kompetensi mahasiswa farmasi unej di bidang bisnis dan mempersiapkan mahasiswa farmasi unej ke dalam lomba PKM ataupun lomba business plan tingkat nasional lainnya, Target peserta dari Business Plan Competition 2022 ini adalah mahasiswa fakultas farmasi universitas jember. Nantinya peserta BPC akan mendapatkan bimbingan langsung untuk mengikuti PKM dan lomba terkait business plan lainnya
Pharfest 2022 merupakan suatu bazar yang akan diadakan bersamaan dengan festival minat dan bakat galenica 2022. Target dari Pharfest 2022 ini adalah seluruh civitas akademika yang sedang memiliki usaha di bidang apapun dan ormawa yang sedang mencari dana.