PASKAH UKMKK FILADELFIA
Paskah adalah hari raya Kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang mati. Yesus mengorbankan diri-Nya sendiri kepada Allah pada Jumat Agung sebagai persembahan yang tak bercacat. Paskah yang sempurna bertujuan untuk membebaskan semua orang terutama setiap orang yang percaya kepada-Nya dari kebinasaan dan memberikan suatu hidup yang penuh pengharapan. Dengan demikian, UKMKK Filadelfia melaksanakan “Ibadah Paskah” pada hari Sabtu, 6 Mei 2023 di Ruang Aula 2 Fakultas Farmasi pada pukul 07.30 hingga 11.00 WIB. Acara ini diikuti oleh segenap anggota UKMKK Filadelfia angkatan 2020, 2021, 2022, dan demisioner angkatan 2018 dan 2019, dan mahasiswa Kristen dan Katolik dari luar Fakultas Farmasi. Dengan diadakannya Ibadah Paskah ini diharapkan seluruh peserta acara dapat baik dari UKMKK Filadelfia, demisioner, dan luar Fakultas Farmasi dapat semakin bertumbuh bersama dalam Tuhan.