LKMMTD FAKULTAS FARMASI 2025

LKMM-TD (Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa-Tingkat Dasar) Merupakan kegiatan Tahunan yang bertujuan untuk mengembangkan potensi dasar mahasiswa dalam berkomunikasi sehingga dapat menjalin kerjasama dalam suatu organisasi dan melatih keterampilan serta jiwa kepemimpinan mahasiswa. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari pada Sabtu, 26 April 2025 dan Minggu, 27 April 2025 di Gedung Soerachman Universitas Jember yang akan dihadiri oleh 31 panitia dan 81 peserta yang meliputi seluruh pengurus baru Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMF), seluruh pengurus baru Badan Permusyawarahan Mahasiswa Fakultas (BPMF) dan perwakilan dari masing-masing Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UKMF) Fakultas Farmasi Universitas Jember, serta Pusat Informasi Obat Universitas Jember (PIONEER).
Rangkaian acara secara garis besar meliputi penyampaian materi, Focus Group Discussion (FGD), Ice breaking , Outbound, dan Follow up. Acuan dari kegiatan ini adalah buku Panduan LKMM Universitas Jember. Terdapat 5 Materi yang akan disampaikan pada kegiatan ini, pertama “Penjabaran Rencana Kerja dan Kepanitiaan dan Pengembangan Program Kerja” yang akan disampaikan oleh Dr. apt. Dian Agung Pangaribowo, M.Farm. Materi “Perumusan Gagasan Awal serta Berbagi Pengalaman Model Usulan dan Pelaksanaan Kegiatan” akan disampaikan oleh Dr. apt. Budipratiwi Wisudyaningsih, S.Farm., M.Sc. Materi “Administrasi Kesekretariatan dan Keuangan” akan disampaikan oleh Dr. apt. Evi Umayah Ulfa, S.Si., M.Si. Materi “Pengendalian Motivasi dan Kesehatan Mental” akan disampaikan oleh Erdi Istiaji, S.Psi., M.Psi. Psikolog dan materi “Keprotokolan” disampaikan oleh Taufik Tri Handoko, S.H.