“Dose of Wisdom: Empowering Your Health Journey” Mading LPMF Lingkar
Pada tanggal 22 September 2024, telah dilaksanakan program kerja (proker) mading dengan tema “Dose of Wisdom: Empowering Your Health Journey”. Proker ini bertujuan memberikan informasi edukatif mengenai kesehatan kulit yang menjadi salah satu bagian penting dari kesehatan tubuh secara keseluruhan. Dalam mading ini, dipaparkan berbagai informasi mengenai kulit, meliputi jenis-jenis penyakit kulit yang umum ditemui beserta gejala-gejala yang perlu diwaspadai, serta cara-cara pencegahan yang dapat dilakukan untuk menjaga kulit tetap sehat.
Salah satu bagian utama mading ini adalah pembahasan mengenai penyakit kulit yang sedang ramai diperbincangkan, yaitu cacar monyet atau monkeypox. Dalam rubrik ini, dijelaskan penyebab cacar monyet, yang disebabkan oleh virus monkeypox, serta tanda-tanda klinis yang perlu diwaspadai oleh masyarakat. Edukasi mengenai pencegahan cacar monyet juga disampaikan untuk meningkatkan kewaspadaan dan pemahaman masyarakat terkait penyakit ini. Tujuan utama dari informasi ini adalah untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan kulit agar terhindar dari risiko infeksi virus tersebut.
Selain itu, mading ini juga dilengkapi dengan rubrik yang membahas lima fakta atau mitos seputar kesehatan kulit. Fakta dan mitos ini diangkat untuk meluruskan beberapa pemahaman yang sering kali keliru mengenai perawatan kulit. Dalam mading ini, desain visual dibuat menarik dengan tema langit dan awan-awan untuk memberikan kesan yang bijak dan menenangkan, selaras dengan konsep kesehatan dan perawatan kulit. Dengan adanya mading ini, diharapkan pembaca dapat lebih peduli dalam menjaga kesehatan kulit dan menerapkan pola hidup sehat demi perjalanan kesehatan yang lebih baik.