DIKLATSAR UKMPA PRING KUNING 2025

Diklat Dasar MPA Pring Kuning XIX merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh UKM MPA Pring Kuning. Tujuan dari kegiatan ini untuk membentuk karakter kepemimpinan dan memberikan wawasan serta pengetahuan tentang berbagai bidang yang ada di UKM MPA Pring Kuning. Diklat ini bertema “Peningkatan Kompetensi Anggota Muda Mengenai Pengetahuan Dasar Kepecintaalaman, Keorganisaian, dan disiplin Etnofarmasi”. Materi yang diberikan antara lain Ke-Pring Kuning-an, Pengantar Etnofarmasi, Konservasi Sumber Daya Alam, Manajemen Ekspedisi, Gunung dan Hutan, Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD), Peralatan dan Tali Simpul, Search and Research (SAR), serta Navigasi Darat.
Diklat Dasar UKM MPA Pring Kuning terdapat dua rangkaian di dalamnya yaitu Diklatsar Ruang dan Diklatsar Lapang. Diklatsar Ruang akan diselenggarakan pada tanggal 19-20 April 2025 di ruang 102 IsDB, Universitas Jember. Sedangkan, Diklatsar Lapang akan diselenggarakan pada 2-4 Mei 2025. Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan ini merupakan mahasiswa angkatan 2024 sebagai anggota muda di UKM MPA Pring Kuning.