Forum Sharing Delegasi 2020
Forum Sharing Delegasi merupakan program pendukung keahlian dalam bidang kefarmasian yang menjadi salah satu program kerja BEMF Farmasi khususnya departemen eksternal. FSD ini menjadi salah satu program kerja dari departemen eksternal dikarenakan kegiatan mahasiswa ini melibatkan mahasiswa farmasi dari seluruh Indonesia atau biasa disebut ISMAFARSI (Ikatan Senat Mahasiswa Farmasi Seluruh Indonesia). Program kerja ini dapat menjadi salah satu perantara keaktifan mahasiswa dalam berinovasi dan memperoleh informasi terbaru mengenai farmasi di Indonesia supaya mahasiswa farmasi memiliki pemikiran yang terus maju dan berkembang, serta berfikir dengan kritis . Kegiatan ini juga merupakan bekal bagi mahasiswa Fakultas Farmasi untuk turun langsung dalam ISMAFARSI.
Forum sharing delegasi kali ini diadakan secara online dikarenakan adanya pandemi yaitu pada hari Minggu, 4 Oktober 2020 pukul 8.40 WIB via Google Meet diisi dengan 5 orang pemateri yaitu apt. M. Ridlo, S. Farm materi Keorganisasian, Ikhar Ridho D, S.Farm materi PIMFI, Chintya Permata, S. Farm materi Student Exchange, Ratna Alifia M materi Ismafarsi, dan Nadia Kholidatul Yumna materi Duta kampus dan Mapres.
Materi pertama yaitu materi PIMFI yang disampaikan oleh Ikhar Ridho D, S,Farm selanjutnya dilanjutkan dengan materi Ismafarsi oleh Ratna Alifia M lalu dilanjutkan dengan materi mengenai Organisasi yang dipaparkan oleh apt. M. Ridlo, S.Farm, dimana orgaisasi itu adalah sekumpulan orang yang bekerja secara rasional serta sistematis yang terpimpin atau terkendali untuk mencapai tujuan tertentu memanfaatkan sumber daya yang ada di dalamnya. Adapun fungsi dari organisasi ini yaitu sebagai prasarana atau alat untuk mencapai tujuan. Organisasi ini sangat bermanfaat untuk mahasiswa, karena dengan mengikuti organisasi maka dapat meningkatkan kemampuan dari sumber daya yang dimiliki, membantu untuk pengelolaan lingkungan bersama-sama, membantu diri kita untuk meningkatkan pergaulan serta meanfaatkan waktu luang secara lebih optimal, dll. organisasi ini dibagi menjadi beberapa tipe yaitu, organisasi intra kampus, organisasi ekstra kampus dan juga unit kegiatan mahasiswa. Dalam organisasi ini pasti akan tercipta berbagai masalah yang perlu diselesaikan, adapun langkah- langkah yang digunakan untuk pemecahan masalah tersebut. Beberapa diantaranya adalah kenali dan definisikan masalahnya, tentukan solusi alternatifnya, evaluasi solusi tersebut, implementasikan solusi yang sudah terpilih, evaluasi hasil yang diperoleh untuk menentukan diperolehnya solusi yang memuaskan. Selain beberapa hal tersebut, pemateri juga menjelaskan tentang langkah- langkah untuk berprestasi dalam suatu organisasi. Adapun beberapa langkah yang dapat dilakukan adalah dengan membiasakan membuat agenda, mempertimbangkan banyak hal saat memilih organisasi, memanfaatkan waktu belajar di kelas dengan baik, membaca ulang materi yang sudah diberikan dan menjaga kesehatan.
Selanjutnya yaitu materi tentang duta kampus dan mapres yang dijelaskan oleh Nadia Kholidatul Yumna. Yang terakhir yaitu terkait tentang student exchange yang dipaparkan oleh Chintya Permata, S.Farm, siapa saja yang bisa berangkat student exchange bersamanya pada waktu itu, dan juga pembinanya. Pemateri juga menjelaskan kenapa student exchange ini sangat penting, menurutnya student exchange ini sangat penting karena dapat meningkatkan pengalaman diri, melatih diri untuk keluar dari zona nyaman, menambah rasa percaya diri, memperluas koneksi, memiliki teman baru, merasakan budaya negara lain, dll. selain itu, pemateri juga menjelaskan pengalaman dia disana, seperti presentasi di depan orang banyak menggunakan bahasa inggris, berkesempatan untuk diajak jalan- jalan disana, berkesempatan diajak jalan-jalan di sebuah industri obat, dll. pemateri juga memberikan tips agar selalu melakukan hal yang positif dengan mengatur waktu, melihat segala sesuatu dari berbagai macam perspektif, mencari informasi manfaat yang akan didapat saat mengikuti suatu hal, menyiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan kedepannya, dan juga dengan selalu percaya diri agar lebih dapat memiliki ilmu dan pengalaman.