Sekolah PKM 2018 UKM Karisma

Sekolah PKM merupakan salah satu program kerja dari UKM Karisma yang lebih merujuk pada bidang keilmiahan.  Sekolah PKM ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 7 April 2018 di Ruang Kuliah 3 Fakultas Farmasi Universitas Jember.Tema dari acara Sekolah PKM ini adalah “ Peran Mahasiswa dalam Eksplorasi Ide, Gagasan, dan Kreativitas melalui Implementasi PKM 5 Bidang yang Inovatif dan Aplikatif”. Kegiatan Sekolah PKM ini dilaksanakan pukul 06.30- 12.00 WIB. Tujuan dari Sekolah PKM ini adalah Mahasiswa bisa membuat PKM, sehingga diharapkan bisa lolos dalam seleksi PKM. Manfaat dari kegiatan sekolah PKM ini sangat banyak sekali yaitu: Mahasiswa bisa mengetahui  apa itu PKM secara umum, mampu mengenal dan mengetahui PKM 5 bidang  dan artikel serta gagasan tertulis, dan mahasiswa bisa melakukan pencarian ide yang baik dalam PKM, Artikel Ilmiah dan Gagasan Tertulis dan sistematika penilaiannya. Harapan dengan diadakannya sekolah PKM ini adalah mahasiswa bisa mengenal PKM, mahasiswa bisa mengeksplorasikan ide gagasannya dalam sebuah karya dalam bentuk PKM, artikel serta gagasan tertulis. Jalannya sekolah PKM 2018 ini dimulai dengan registrasi peserta yang dilakukan di lantai tiga gedung fakultas Farmasi Universitas Jember dekat Ruang Kuliah 3. Peserta dipastikan sudah hadir terlebih dahulu, baru kemudian dilanjutkan pembukaan sekolah PKM yang dilakukan oleh panitia. Setelah itu sambutan untuk ketua panitia, ketua umum UKM Karisma, ketua BEMF, dan sambutan dari pembina UKM Karisma. Setelah sambutan itu selesai maka dilanjutkan denga do’a. Panita yang bertugas bersiap-siap untuk membagi kelompok PKM kepada peserta jika peserta tersebut masih belum mempunyai kelompok PKM. Setelah itu Pengenalan PKM 5 bidang dan artikel ilmiah serta gagasan tertulis. Dilanjutkan dengan istirahat dan game, serta dilanjutkan dengan materi Pencarian ide PKM, Artikel Ilmiah dan Gagasan Tertulis dan sistematika penulisannya. Selanjutnya dilanjutkan dengan sharing-sharing yang dilakukan oleh kakak-kakak farmasi yang berpengalaman  dalam membuat PKM dan yang terakhir adalah penutup.

Regristrasi Peserta Sekolah PKM

Penyampaian materi pertama disampaikaan oleh Ibu Ema Rachmawati dengan judul pengenalan PKM 5 bidang dan artikel ilmia serta gagasan tertulis. Hal-hal yang dibahas dalam materi ini yaitu mengenai pengenalan PKM yaitu PKM berbasis proposal ( PKM 5 bidang seperti PKM-P, PKM-K, PKM-M, PKM-T, dan PKM-KC) dan PKM berbasis artikel ( PKM 2 bidang seperti PKM-AI dan PKM-GT). Selain itu dijelaskan juga tujuan dari PKM secara umum yaitu untuk meningkatkan mutu mahasiswa di Perguruan Tinggi agar dapat menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademis yang kreatif, inovatif, selektif, mandiri dan dapat menerapkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta memperkaya budaya nasional. Dengan begitu diharapkan mahasiwa bisa termotivasi untuk membuat dan mengikuti PKM dan meningkatkan pengalaman. Selain itu dibahas juga contoh dari masing-masing PKM, sehingga mahasiswa diharapkan bisa mengetahui kira-kira jika menemuhi beberapa contoh PKM bisa langsung mengetahui termasuk dalam jenis PKM yang mana.  Dan dijelaskan juga mengenai tahapan kegiatan PKM hingga bisa sampai PIMNAS.

Penyampaian Materi Pertama Oleh Ibu Ema Rachmawati

Penyampaian materi kedua disampaikan oleh Ibu Endah Puspitasari dengan judul pencarian ide PKM, Artikel Ilmiah dan Gagasan Tertulis dan sistematika penulisannya. Hal-hal yang dibahas dalam materi ini yaitu Kriteria program kreativitas mahasiswa (PKM) dalam berbagai bidang baik PKM 5 bidang maupun PKM 2 bidang. Selain itu dijelaskan juga bagaimana cara mendapatkan ide untuk membuat PKM serta tips-tips yang dapat dilakukan, pemilihan topik yang tepat serta  sistematika penulisan PKM yaitu format penulisan, latar belakang (urgensi penelitian), ciri setiap bidang PKM, administrasi, tanda tangan tim dan halaman pengesahan, dan bahasa.Dengan harapan setelah mahasiswa sudah mendapatkan ide, dan sampai dalam sistematika penulisan maka mahasiswa mampu mengetahui tahapan penelitian yang dilakukan untuk PKM yang diinginkan dan luaran yang diharapkan.

Penyampaian materi kedua oleh Ibu Endah Puspitasari

Kegiatan terakhir yang dilakukan sebelum kegiatan Sekolah PKM ditutup adalah sharing-sharing yang dilakukan oleh kakak-kakak UKM Karisma yang berpengalaman untuk memotivasi adik-adik agar bisa dan mampu membuat PKM yang baik. Selain itu dijelaskan juga bagaimana perjalanan yang harus ditempuh untuk bisa membuat PKM tersebut.